1. Home
  2. »
  3. D4 Teknologi Konstruksi Jalan dan Jembatan

D4 - TEKNOLOGI KONSTRUKSI JALAN DAN JEMBATAN

Terakreditasi Baik, Nomor SK BAN-PT : 3427/SK/BAN-PT/Ak-PNB/ST/V/2022

Ketua Jurusan : Ir. Suratmin, M.T
Sekretaris Jurusan : Sartika, S.Si., M.T
Koordinator Prodi D4 Teknologi Rekayasa Konstruksi Jalan dan Jembatan : Julyan Purnomo, S.ST., M.T.
Kepala Lab. Teknik Sipil : M. Hanif Faisal, S.T., M.T

VISI
“sebagai penyelenggara pendidikan vokasional dalam bidang keahlian Teknik Sipil konsentrasi Perancangan Jalan dan Jembatan yang unggul khususnya di Provinsi Kalimantan Barat serta mampu menguasai tantangan global”

MISI
1) Menyelenggarakan pendidikan vokasi pada bidang keahlian Teknik Sipil konsentrasi Perancangan Jalan dan Jembatan serta menghasilkan lulusan yang berkualitas, disiplin, bermoral, berbasis ilmu pengetahuan dan teknologi yang berkarakter dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.
2) Mengembangkan dan meningkatkan mutu pendidikan dan budaya penelitian terapan serta inovatif dalam bidang keahlian Teknik Sipil konsentrasi Perancangan Jalan dan Jembatan serta mempromosikan penerapan ilmu pengetahuan dan teknologi guna meningkatkan daya saing dengan menjalin kemitraan di bidang jalan dan jembatan.
3) Mengembangkan program studi yang efisien, efektif, akuntabel dan berkelanjutan berbasis ICT (Information Communication Technology) dalam bidang keahlian Teknik Sipil konsentrasi Perancangan Jalan dan Jembatan.

TUJUAN
1) Menghasilkan sumber daya manusia di bidang Teknik Sipil konsentrasi Perancangan Jalan dan Jembatan yang bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berkarakter, terampil, berjiwa wirausaha, berwawasan lingkungan, dan mampu bersaing.
2) Terciptanya iklim penelitian terapan di bidang Teknik Sipil konsentrasi Perancangan Jalan dan Jembatan yang mampu mendukung pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang diaplikasikan dalam pengabdian kepada masyarakat guna meningkatkan daya saing bangsa.
3) Terbangunnya jaringan kerjasama program studi, secara nasional dan internasional untuk meningkatkan kemampuan SDM dan pengembangan program studi Teknik Sipil konsentrasi Perancangan Jalan dan Jembatan.

PROFIL LULUSAN
bekerja yang bergerak di bidang konstruksi, seperti konsultan perencana konstruksi, pengembang, kontraktor atau wirausaha.