1. Home
  2. »
  3. Berita
  4. »
  5. Direktur Hadiri Pembukaan Rakor Optimalisasi Nilai Kinerja Anggaran Semester 1 Tahun 2022

Direktur Hadiri Pembukaan Rakor Optimalisasi Nilai Kinerja Anggaran Semester 1 Tahun 2022

KETAPANG – Rabu (14/09/2020). Direktur Politeknik Negeri Ketapang menghadiri pembukaan Rakor Optimalisasi Capaian Nilai Kinerja Anggaran (NKA) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Semester 1 Tahun Anggaran 2022.

Kepala Biro Perencanaan Kemdikbudristek Ibu Vivi Andriani menyampaikan bahwa Peraturan Pemerintah Nomor 90 Tahun 2010 tentang Penyusunan RKA-K/L menyatakan bahwa Menteri/Pimpinan Lembaga melakukan pengukuran dan evaluasi kinerja atas pelaksanaan RKA-K/L tahun sebelumya dan tahun anggaran berjalan. Berdasarkan hasil pemetaan sampai dengan tanggal 5 September 2022, realisasi anggaran Kemendikbudristek baru mencapai 52,47%. Capaian ini masih jauh dari target yang telah ditetapkan, yaitu 65,61% pada akhir Agustus 2022, dan 76,14% pada akhir September 2022. Sementara itu, capaian Nilai Kinerja Anggaran (NKA) Kemendikbudristek s.d. tanggal 31 Agustus baru mencapai 56,94% (kategori kurang), dengan nilai EKA (kualitas hasil pelaksanaan anggaran) sebesar 51,56% dan nilai IKPA (kualitas proses pelaksanaan anggaran) sebesar 65,00%. Target capaian NKA 2022 dalam Renstra Kemendikbud 2020-2024 sebesar minimal 90%.

Sementara Sekretaris Jenderal Kemdikbudristek Ibu Suharti memberikan feedback atas hasil capaian kinerja anggaran Kemendikbudristek kepada seluruh pimpinan unit kerja dan satuan kerja Kemendikbudristek TA 2022, beliau menyampaikan perkembangan pelaksanaan program, kegiatan, dan anggaran terutama capaian Program Prioritas Nasional yang mendukung ketercapaian target RKP, Renstra Kemendikbudristek dan RPJMN 2020 – 2024. Sekjen Kemdikbud berdiskusi terkait  menemukenali kendala dan permasalahan yang dihadapi oleh satker serta merumuskan rekomendasi tindaklanjut permasalahan sesuai dengan kewenangannya.

Beliau juga menginformasikan indikator-indikator EKA dan IKPA yang mendukung peningkatan NKA Kemendikbudristek TA 2022, memberikan asistensi Seluruh Unit Kerja dan Satuan Kerja pelaporan/penginputan capaian kinerja pada aplikasi Spasikita pada menu SIMPROKA dan mendorong komitmen seluruh pimpinan Unit Kerja dan Satuan Kerja untuk melaksanakan program, kegiatan yang berorientasi pada output dan outcome serta melaporkannya dalam system pelaporan secara tepat waktu.

Direktur Politap setelah selesai kegiatan menyampaikan pihaknya siap untuk menindaklanjuti arahan Sekretaris Jenderal terkait pelaksanaan kegiatan dan anggaran tahun 2022, pihaknya dalam waktu dekat akan memberikan arahan langsung terkait berbagai hal dalam melakukan optimalisasi Capaian Nilai Kinerja Anggaran tahun 2022.

Bagikan artikel ini

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp